Pada hari Sabtu, 27 Juli 2024, Fakultas Hukum Universitas Jember (FH UNEJ) menyelenggarakan Pelatihan Penyusunan Naskah Ujian Kualifikasi bagi mahasiswa Program Doktor Ilmu Hukum (PDIH). Acara ini berlangsung di Balai Sidang FH UNEJ, dimulai pukul 07.30 hingga 16.00 WIB.
Acara ini diawali dengan Opening Ceremony, di mana Koordinator Program Studi (Koprodi) PDIH, Dr. Fanny Tanuwijaya, S.H., M.Hum., menyampaikan laporan terkait pelaksanaan pelatihan tersebut. Sambutan sekaligus pembukaan acara dilakukan oleh Wakil Dekan I FH UNEJ, Bapak I Gede Widhiana Suarda, S.H., M.Hum., Ph.D.
Pelatihan ini dibagi menjadi dua sesi. Sesi pertama membahas beberapa materi penting, dimulai dengan topik “Memilih Tema/Topik Penelitian” yang disampaikan oleh Dr. Aan Effendi, S.H., M.H. Materi berikutnya mengenai “Metode Penelitian Hukum Normatif” dipresentasikan oleh Dr. Fanny Tanuwijaya, S.H., M.Hum., dan “Template Penulisan Naskah Ujian Kualifikasi” disampaikan oleh Dr. Ermanto Fahamsyah, S.H., M.H.
Sesi kedua pelatihan mencakup pembahasan lebih mendalam mengenai pemilihan teori dalam penelitian hukum, yang disampaikan oleh Dr. Dyah Ochtorina Susanti, S.H., M.Hum. Selain itu, materi mengenai “Metode Penelitian Hukum Socio Legal” disampaikan oleh Prof. Dr. Dominikus Rato, S.H., M.Si. Pada sesi ini juga diadakan diskusi tematik yang terbagi menjadi beberapa bidang hukum, yaitu Hukum Perdata oleh Dr. Fendi Setyawan, S.H., M.H., Hukum Pidana oleh Dr. Y.A. Triana Ohoiwutun, S.H., M.H., dan Hukum Tata Negara oleh Dr. Gautama Budi Arundhati, S.H., LL.M.
Pelatihan ini diharapkan dapat membantu mahasiswa PDIH FH UNEJ dalam menyusun naskah ujian kualifikasi yang berkualitas dan sesuai dengan standar akademik yang berlaku.