Badan Pembinaaan Ideologi Pancasila (BPIP) bekerjasama dengan Pusat Pengkajian Pancasila dan Konstitusi (PUSKAPSI) Fakultas Hukum Universitas Jember menyelenggarakan kegiatan Anugerah Pancasila di Tengah Era Disrupsi. Kegiatan ini bertujuan untuk menguatkan nilai-nilai Pancasila dan memberikan penghargaan kepada tokoh dan pemuda yang konsisten dalam mengamalkan nilai-nilai Pancasila. Sedangkan tujuan khusus dari adanya penyelenggaraan kegiatan ini adalah sebagai rangkaian kegiatan dalam memperingati Dies Natalis Universitas Jember selain itu juga mewujudkan perguruan tinggi negeri yang terus menguatkan serta merawat Pancasila sebagai suatu ideologi bangsa dan negara. Pelaksanaan kegiatan dimulai dari tanggal 25 November 2020 – 24 Desember 2020 dari rangkaian seleksi sampai dengan pengumuman pemenang.
Dalam kegiatan ini ada 35 peserta kategori mahasiswa yang mendaftar kegiatan Anugerah Pancasila, namun setelah melewati masa penjurian awal akhirnya terpilih sepuluh finalis. Para finalis diundang untuk hadir ke Jember dan mendapat pembekalan selama 3 hari dari tanggal 21-23 Desember 2020. Selain kategori mahasiswa, Puskapsi juga menggelar pemilihan Duta untuk kategori pengabdian masyarakat bagi akademisi dan Pelajar tingat SMA. Namun pelaksanaan untuk kedua kategori tersebut dilaksanakan secara daring, hanya untuk kategori mahasiswa yang dilaksanakan luring dan daring.
Finalis kategori mahasiswa berasal dari Universitas Palangka Raya, Universitas Negeri Semarang, Universitas Khairun Ternate Maluku, Universitas Negeri Surabaya, Institut Teknologi Sumatera Lampung, Universitas Tadulako Palu, Universitas Mulawarman Samarinda, Institut Seni Indonesia Padang Panjang, Institut Seni Indonesia Surakarta, dan UIN KHAS Jember. Dari sepuluh finalis tersebut terpilih 3 juara yang diumumkan pada tanggal 24 Desember 2020 dalam agenda Puncak Penganugerahan Duta Pancasila 2020 yaitu juara pertama Eugenia Dhea Adeline dari Universitas Mulawarman Samarinda, juara kedua Robiatul Adawiyah dari UIN KH Ahmad Siddiq (KHAS) Jember, dan juara ketiga, A. Rifqi Mu’awam utusan dari Institut Seni Indonesia Surakarta. Selain mengumumkan para juara di tingkat mahasiswa, panitia juga menetapkan tiga pemenang di kategori Anugerah Duta Pelajar Pancasila 2020. Juara pertama yaitu Beni Aji dari SMAN 1 Situbondo, juara kedua Rifdah Hanifah dari SMAN 2 Jember dan Salsabila Fatma yang merupakan wakil dari SMAN 1 Rogojampi Banyuwangi yang menjadi juara ketiga. Sementara untuk kategori Anugerah Akademisi Pancasila Pengabdian Kepada Masyarakat 2020 diberikan kepada Nanang Rakhmad Hidayat alias Nanang Garuda dosen Institut Seni Indonesia Yogyakarta yang dikenal sebagai kolektor dan peneliti lambang Garuda, juara kedua diraih oleh Noorachmat Isdariyanto dosen Universitas Negeri Semarang, dan Rr. Nanik Setyowati dari Universitas Negeri Surabaya.
Kegiatan Puncak Penganugerahan dihadiri oleh Direktur Jenderal Peraturan Perundang-Undangan Kemenkum HAM, Prof. Widodo Ekatjahjana, S.H., M.Hum., Rektor Universitas Jember Dr. Ir. Iwan Taruna, M.Eng., para Wakil Rektor Universitas Jember, Rektor Universitas Tujuh Belas Agustus Banyuwangi, Drs. Andang Subaharianto, M.Hum., Dekan Fakultas hukum UNEJ, Dr. Bayu Dwi Anggono, S.H., M.H., Direktur PUSKAPSI FH UNEJ, Rosita Indrayati, S.H., M.H., Dewan Juri dan undangan lainnya. Sementara dari Badan Pembinaaan Ideologi Pancasila (BPIP) diwakili oleh Sekertaris Utama, Dr. Drs. Karjono, M.Hum.